GONJONG.COM—Selalu disambut hangat masyarakat dalam setiap kesempatan, Erick Hamdani SE Dt Ambasa kali ini didapok untuk membuka turnamen futsal Pumber’s Cup di Nagari Simawang.
Erick Hamdani SE Dt Ambasa yang merupakan caleg DPRD Provinsi Sumbar itu mengaku sangat berbangga atas sambutan masyarakat setempat. Dirinya usai bersilaturahmi dengan ninik mamak dan tokoh masyarakat, juga berkesempatan membaur dengan kalangan pemuda dalam suatu kegiatan yang sangat positif.
“Usai bersilaturahmi dengan ninik mamak, Alhamdulillah kita juga disambut hangat pemuda di lapangan futsal Permana di Jorong Baringin. Saya bersama anggota DPRD Tanah Datar Adrijinil, membuka kejuaran tersebut,” ujar Erick Hamdani SE Dt Ambasa.
Usai rangkaian kegiatan yang diikuti sejak siang hingga sore di jorong tersebut, Caleg Nasdem bernomor urut 11 untuk DPRD Provinsi itu menilai sosial bermasyarakat Simawang sangat luar biasa.
