Bersama salah seorang tokoh perantau.
GONJONG.COM—Kota Padangpanjang selalu ramai menjadi daerah tujuan wisata kuliner saat ini. Namun dikhawatirkan bakal jadi kota mati, ketika pembangunan Tol Sumbar-Riau sudah difungsikan nantinya.
Menyikapi kondisi mendatang itu, banyak tokoh berada di rantau dan kampung mengatakan Padangpanjang harus dipimpin pasangan sosok yang memiliki konsep jitu. Kota berjuluk Serambi Mekkah harus memiliki sesuatu yang menjadi magnet kunjungan.
Disampaikan Muzwar Dt Sumagek, ini juga yang menjadi alasan tokoh perantau sangat mendukung kehadiran pasangan calon (paslon) Nasrul-Eri yang memiliki empati tehadap kampung halamannya. Pasangan yang akrab disebut Naga-Ri ini, merupakan duet pengusaha sukses dengan tokoh adat dan agama.
“Nasrul akrabnya Nasrul Naga, adalah tokoh kita yang sudah sukses di rantau. Sedangkan Eri Dt Majo Endah, selain tokoh adat, juga seorang mubaligh dan mantan birokrat. Keduanya sama-sama memiliki empati tehadap kondisi Padangpanjang ke depan, dan telah menyiapkan konsep-konsep terbaik,” ujar Dt Sumagek beberapa waktu lalu.
Terkait konsep secara umum dari pasangan Naga-Ri dari koalisi Partai Gerindra, Demokrat, PBB dan PKB itu, yakni mengembalikan Padangpanjang sebagai sentra ekonomi Sumbar yang ditunjang SDM terpilih, bertaqwa dan berakhlak.